Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

keindahan Pulau di sumatera utara, Pulau Kalimantung, Kabupaten Tapanuli Tengah

Wisata alam Sumatera Utara memang tidak ada habisnya,  Karena selalu ada destinasi  yang keindahannya sangat memukau. 

Sumber foto akurat.co

Salah satu destinasi ini adalah Pulau Kalimantung yang terletak di Kabupaten Tapanuli Tengah, waktu tempuh jalan darat sekitar 15 jam dari kota medan.

Pulau Kalimantung terletak di Kepulauan Mursala, Kabupaten Tapanuli Tengah, Provinsi Sumatera Utara merupakan kawasan yang terdapat banyak pulau-pulau kecil di sekelilingnya. 

Dan destinasi ini menjadi tujuan wisata yang cocok untuk kalian terutama yang senang berwisata di pantai.

Sumber foto www.pariwisatasumut.net

Kalimantung begitu eksotis, begitu anggun sejauh mata memandang. Memuaskan diri berswafoto dengan ‘angle’ berbagai latar panorama keindahan yang memesona di pantai ini tak akan terlewatkan. Panorama terumbu karang penuh rombongan ikan hias terlihat membayang dibalik air laut yang jernih. Snorkling tentu menjadi pilihan aktifitas yang menarik. Jika beruntung, Penyu akan tiba-tiba melintas dan memanjakan mata.

Menghabiskan waktu seharian penuh mengeksplore berbagai keindahan di Kalimantung tak akan terasa. Alam yang masih ‘perawan’ tersaji secara terbuka. Tentu diingatkan selalu menjaga kebersihan, jangan buang sampah sembarangan. Pun, berlaku dan berucaplah secara sopan.


Cara menuju Pulau Kalimantung


Sumber foto akurat.co


Untuk dapat merasakan indahnya Pulau Kalimantung kalian harus menyewa kapal yang biasanya muatannya sekitar 20 orang dengan bayaran 1,5 - 2 juta juta untuk satu kapal. Perjalanannya memakan waktu 1,5 jam dari pelabuhan Pandan. 

Selain itu kalian tidak hanya diberi fasilitas perjalanan ke Pulau Kalimatung saja, kalian juga dapat menginjakkan kaki di Pulau Stan Barat dan Pulau Putri yang keindahannya tak kalah dengan Pulau Kalimantung.

Menurut warga setempat adapun waktu yang tepat untu pergi ke Pulau Kalimantung yaitu pada saat pagi hari hingga siang hari. Karena diwaktu tersebut kalian akan mendapati pasir yang halus dan lembut.



Video by @wahyusafii__
Trip by : @znp.trip


Jadi, bagaimana menurut kalian? Tertarik berkunjung ke Pulau Kalimantung? Jika tertarik berkunjung kesana yang terpenting ialah menjaga kebersihan serta kelestarian alamnya.


Sumber Teks kompasiana.com dan Akurat.co 












Post a Comment for "keindahan Pulau di sumatera utara, Pulau Kalimantung, Kabupaten Tapanuli Tengah "

Iklan Atas Artikel
Iklan Bawah Artikel
Kode Iklan Matched Content